Desember 12, 2018

Sepatu Cantik Yang Bisa Jadi Penyakit

 Cantik Yang Berbahaya


Eksiden high heels  paling  hitz, tentu saja  Cindrella dan sepatu kacanya. Karena terburu-buru meninggalkan  pesta,Cinderela  sampai  ketinggalan sepatu. Dan seperti yang kita semua tahu, Neng  Cinderela malam itu pake  high heels ( tumit tinggi).

Diriku memperkirakan, setidaknya  si eneng sampai di rumah  kakinya keseleo.  Karena  sepatu tinggi, bukan untuk dibawa berlari dengan  rok mekar.

High heels squad 
Sebagai perempuan yang tidak begitu tinggi, diriku suka ( gak pake banget) memakai high heels. Terasa lebih grande, sexy,feminim, kece dan sebagainya.
Tapi mak,  pernakah dirimu merasa sakit punggung,  paha pegel, jari kaki jadi kaku  atau telapak kaki kapalan?

Perlu banget ceki-ceki, keluahan yang disebabkan beberapa model  sepatu. Berikut ini beberapa keluhan,yang disebabkan model sepatu  high heels yang dilansir dari laman webmd.com

Terkilir
Perempuan yang pernah mengunakan  sepatu high heel, pasti pernah mengalaminya.
Keseleo  ada juga yang bilang terkilir, adalah posisi  urat yang terpelintir atau tertarik kesalah satu bagian tubuh.
 apa sih yang terjadi  saat kaki kita  keseleo 

Keseleo ringan,sembuh sendiri dalam beberapa jam.Tetapi semakin tinggi sepatu,bisa bikin keseleo yang lumayan parah.

Keseleo yang parah dapat merobek ligamen. Jangan mengangap remeh, segera harus dipriksa ke dokter  dan mungkin perlu terapi fisik ( diurut ) untuk sembuh dengan benar.

 Posisi kaki Yang Tidak alami – Sumber  WebMed.com
Posisi kaki  tidak natural
High hells  menyebabkan posisi  kita seperti berjinjit, dengan  tumpuan  utama pada bola kaki ( otot dan sendi pada telapak kaki bagian depan).Tekanan ini dalam jangka panjang, bisa bikin  tulang kaki  stress dan kerusakan  saraf kaki.


Benjolan di tumit – Pump Bump 
Pump Bump
Benjolan bulat di belakang kaki, ini yang disebut  pump bump.Matrial sepatu  yang kaku-tidak elastis, mengesek dan menekan kulit dan tulang  di tumit.

Awalnya sih lecet –lecet biasa tetapi lama-lama  bisa jadi pembengkakan /benjolan.Pada beberapa orang, pembengkakan/ benjolan   malah jadi permanen.

Pointy Shoes
Sepatu Berujung Sempit 
Sepatu dengan ujung-ujung runcing itu, selalu mengoda. Aih bak ratu sejagad deh, rasa makenya.
BTW, mak jangan terlalu sering atau maksa untuk  mengunakan pointy shoes.  
Lihat sikon dulu, mau eksis malah  jadi susah.Nih ada beberapa  keluhan soal sepatu syantik ini.

Hammertoes
Jemari kaki yang kaku dan membengkok 


Sudah kita obrolin diatas, high heels mendorong  berat badan ke arah kaki  dan menjadikan jari-jari kaki sebagai tumpuan utama. 

Penggunaan satu  model sepatu yang sama,selama bertahun-tahun  bisa menimbulkan beberapa ganguan pada anatomi kaki.

Paling sering ditemukan, memar dibawah kuku, jari kaki menekuk dan  kapalan. Tekukan pada jemari , secara bertahap  akan membuat sendi  kaki menjadi kaku dan membengkok ( hammertoes).

Bunion

Telapak kaki dengan bunion 


Bunion itu mak, benjolan yang disebabkan tulang jempol kaki yang membengkak.
Menjadikan bentuk telapak kaki, bagian depan jadi agak melengkung. Sendi dan jaringan kaki, bergeser. Karena berada pada posisi, dan gerakan yang tidak normal.

Terus solusinya ?
Semisal cuma dipake buat kondangan, 2-3 jam sih rasanya gak masalah.

Buat kamu, yang karena pekerjaan mengharuskan mengunakan,high heels  berikut  beberapa tips yang bisa membantu mengurangi resiko.

Turunkan Ketinggian

Hak Sepatu datar lebih sehat untuk pemakaian jangka panjang
Secara teratur, bergantian mengunakan model hak pointy dengan  hak rendah yang  lebih besar dan solid.
Direkomendasikan untuk menggunakan hak sepatu tak lebih dari 2inci ( 5cm)

Varian model Wedges

Hak sepatu yang kanan Lebih aman

Sol sepatu yang lebih datar, mengurangi ketegangan pada kaki. Carilah wedge yang cukup lebar dengan  ketinggian depan belakang yang tidak terlalu jimplang( bahasa macam apah itu).
Sol yang datar,Ini akan mengurangi tekanan pada bola kaki.
Bagian depan sepatu yang lebih luas
Sepatu boxier, bagian depanya luas. Jari-jemari kaki tidak saling sikut atau tumpang tindih.
Modelnya mirip- mirip sepatu sekolah dan sepatu olahraga,depannya agak membulat itu.Dengan model ini, jari-jemari kaki tidak akan merasa terzolimi.

Sepatu Kerja Pantofel


Pantofel -webmd.com

Jadwal hari ini padat,bakalan banyak bergerak atau berdiri. Boleh deh coba, sepatu kerja wanita yang klasik ini. Emak-emak  tahun 80an menyebutnya sepatu Pantofel.
Hak dan solnya kuat, modelnya simpel bikin kamu tetap gesit bergerak.

Bijak memilih sepatu

High Heels

Pilih high heels dengan sol dan hak yang melekat kuat. Tidak terasa bergoyang, saat kamu berjalan. Heels yang  goyang, juga pertanda kalau sepatu itu sudah tidak aman untuk digunakan. Gak enak dong, kalau tiba-tiba patah saat  pesta.
High heels, idealnya digunakan dalam ruangan  berlantai solid. Kegiatan diluar ruangan, misal pesta kebun lebih aman  memakai sepatu dengan  tapak  yang rata seperti wedge.

Sepatu  untuk  yang berukuran tubuh  XL
Sepatu dengan hak yang besar dan tidak terlalu tinggi. Jadi kamu gak harus membungkuk  atau pegangan kemana-mana kalau memakainya.

In - sole dan Cushion pad
Pembaluk kaki
Alas untuk bagian dalam sepatu.Terbuat dari bahan, yang lembut dan empuk. Mengurangi pegal,nyeri dan lecet.

Kaki juga perlu istirahat
Dibanding wajah,mungkin kaki yang paling  sedikit mendapat perhatian.Pada hal kalau dipikir, kaki ini yang kerjangaya paling keras.Gak harus, ke gerai perawatan kaki. 

Refleksi sederhana ini bisa kamu coba sendiri di rumah.



💦Duduk dalam posisi yang santai, angkat kaki kiri ke atas paha kanan( sebaliknya).

💦Gunakan jempol untuk memijat-mijat seluruh bagian telapak kaki

💦Pijat melingkar  jari-jemari kaki dengan jempol dan telunjuk.

💦Gengam seluruh jari, dengan lembut tekuk kedepan dan kebelakang  bergantian. Putar pergelangan kaki searah jarum jam 2-3x.

💦Setelah dipijit-pijit,rendam kaki dalam air suam-suam kuku , sekitar 10 menit. 

Kaki akan terasa bahagia banget, pegel hilang,sakit berkurang.

Penting banget buat sadar, kalau bentuk kaki tiap orang itu beda.
Jangan menzolimi kaki  dengan  menggunakan sepatu, yang cantik tapi tidak  pas pada bentuk dan ukurannya.
Karena bisa bikin sakit,bahkan cacat pada kaki.

Punya pengalaman  tak terlupakan waktu pakai high heels,  cerita dong di komen💜💜💜


Tags :

bm
Created by: Donasaurus

Feel free to connect with me on social media or leave me a comment lways be super happy to have a little chat about your ideas and opinions Love Dona

Connect